Atang Trisnanto Siap Bangun Pajajaran International Sport Center untuk Anak Muda Bogor

HomePILKADA

Atang Trisnanto Siap Bangun Pajajaran International Sport Center untuk Anak Muda Bogor

Atang Trisnanto Siap Bangun Pajajaran International Sport Center untuk Anak Muda Bogor. Calon Wali Kota Bogor nomor urut 2 ini, mengadakan pertemuan dengan anak-anak muda Kota Bogor pada Jumat, 11 Oktober 2024. Acara ini berlangsung di Kebin Cafe, Bubulak, Kecamatan Bogor Barat, dan dihadiri oleh ratusan generasi milenial dan gen z.

Tak hanya sendiri, Atang ditemani calon Gubernur Jawa Barat, Ahmad Syaikhu, yang juga berbicara langsung dengan peserta mengenai berbagai program yang akan dijalankan jika mereka terpilih pada Pilkada 2024.

Acara ini dipenuhi semangat tinggi dari para anak muda yang hadir. Mereka berdiskusi dengan Atang dan Ahmad Syaikhu mengenai berbagai isu, mulai dari pendidikan, dunia digital, hingga masalah tawuran yang kerap meresahkan. “Saya senang melihat antusiasme dan semangat anak muda di sini. Ini jadi tanda positif untuk masa depan Indonesia,” ujar Atang, menanggapi semangat para peserta.

Atang juga menyatakan bahwa ia ingin memberikan ruang yang lebih besar untuk anak-anak muda Bogor berkreasi. “Anak muda di Bogor memiliki potensi besar. Saya ingin mereka punya tempat untuk berkembang dan berinovasi,” tambahnya.

Dalam pertemuan tersebut, Atang memperkenalkan beberapa program yang telah dipersiapkannya untuk mendorong perkembangan anak muda di Bogor, di antaranya program Bogor Ekonomi Kreatif, Sungai Bersih, dan Satu Keluarga Satu Sarjana. “Pendidikan sangat penting, dan saya ingin setiap keluarga di Bogor punya kesempatan untuk meraih pendidikan tinggi,” tegas Atang.

Tak hanya itu, Atang juga memiliki rencana besar membangun Pajajaran International Sport Center. Menurutnya, pusat ini akan menjadi wadah bagi anak-anak muda Bogor untuk berkreasi di berbagai bidang, mulai dari olahraga, musik, hingga fashion. “Tempat ini akan menjadi pusat kegiatan anak muda, sehingga mereka bisa meniti jalan mereka sendiri dan meraih masa depan yang lebih cerah,” ungkapnya penuh semangat.

Mengenai pembiayaan untuk pembangunan Pajajaran International Sport Center ini akan kolaborasi antara pemerintah kota bogor, provinsi jawa barat juga pusat.

Acara ini sekaligus menjadi ajang bagi anak-anak muda untuk terlibat langsung dan menyuarakan harapan serta kebutuhan mereka kepada para calon pemimpin daerah.

Views: 30

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0